Mahasiswa Memulai Bisnis
Halo guys, apakah
kalian berminat untuk punya bisnis sendiri? Tentunya memiliki bisnis sendiri
terdengar keren ya. Apalagi masih mahasiswa, kok sudah
bisa menghasilkan pendapatan sendiri?
Walaupun kamu masih
berstatus mahasiswa, hal itu tidak menghalangi kamu menjadi pebisnis kreatif. Justru,
sebagai mahasiswa kamu masih bisa mengembangkan kemampuan kamu.
Tidak hanya sekedar
belajar di bangku kuliah saja. Kamu juga perlu membuka wawasan kamu lebih luas
lagi.
Di zaman yang semakin
maju dan berkembang ini, kamu dituntut untuk menjadi kreatif lho guys.
Kalau kamu tidak kreatif, nantinya kamu akan mudah tersaingi oleh kompetitor
lain.
Sekarang ini sudah
banyak sekali bisnis-bisnis yang bisa kamu coba. Ada yang di bidang
kuliner, fashion, dan lain-lain.
Apakah kalian ingin
punya bisnis sendiri, namun masih bingung mau bisnis apa? Jika ya, pada artikel
ini akan dibahas 5 ide bisnis kreatif mahasiswa yang menghasilkan rupiah.
Penasaran apa saja
bisnis kreatifnya? Langsung aja yuk, check it out!
3 Bisnis Kreatif
Mahasiswa
Kali ini Rubrik
Finansialku akan berbagi ide bisnis kreatif mahasiswa yang menghasilkan rupiah.
Berikut 5 bisnis kreatif mahasiswa yang menghasilkan rupiah.
#1 Bisnis Kuliner Unik
Bisnis kuliner memang
tidak ada matinya guys. Setiap orang tentunya membutuhkan
makan dan minum setiap harinya kan? Nah peluang
ini bisa kamu coba ya. Kamu bisa coba buka bisnis kuliner yang
unik.
Kamu bisa browsing di
internet juga untuk dijadikan referensi kamu. Jika dikalangan mahasiswa
biasanya hobi ngemil, kamu bisa coba bisnis kuliner di bagian
camilan. Misalnya keripik, pop corn, dan camilan lainnya.
Ciptakanlah kuliner
yang unik ya guys, sehingga banyak orang yang tertarik untuk
mencobanya. Jika kuliner kamu unik, bisa-bisa kuliner kamu juga jadi viral lho. Menarik
kan?
Contoh kuliner yang
sedang viral seperti King Mango, Es Kepal Milo, Banana Nugget,
dan lain-lain.
Tentunya jangan lupa
untuk tetap menjaga kualitas rasa. Jadi selain unik, kuliner kamu juga
enak deh. Oh ya, kamu juga perlu terus berinovasi
ya guys agar bisa bersaing dengan kompetitor lainnya.
Semangat!
#2 Bisnis Jasa Fotografi
Kamu memiliki hobi di
bidang fotografi? Bisnis yang satu ini bisa jadi pilihan yang cocok buat kamu.
Di berbagai acara tentunya membutuhkan fotografer untuk mengabadikan moment mereka.
Kamu hanya perlu modal
kamera yang berkualitas aja guys. Biasanya yang memiliki hobi
fotografi sih sudah memiliki kamera sendiri ya. Jadi kamu
tidak perlu pusing-pusing lagi mencari modal.
Kamu bisa langsung
menggunakan kamera yang sudah kamu miliki.
Untuk permulaan,
sebaiknya kamu jangan memasang tarif yang terlalu tinggi ya.
Kamu harus terus
berlatih sambil meningkatkan kemampuan fotografi kamu agar semakin profesional.
Seiring kamu
meningkatkan kemampuan kamu, kamu bisa menaikkan tarif kamu secara perlahan.
Jadi, hobi kamu tersalurkan, rupiah datang menghampiri. Asik kan?
#3 Bisnis Event atau Wedding
Organizer
Jika kamu kreatif,
inovatif dan suka merancang konsep suatu acara mungkin menjadi event
organizer atau wedding organizer cocok buat kamu.
Walaupun kamu mahasiswa, hal itu tidak menjadi kendala di bisnis ini ya.
Untuk permulaan kamu
bisa mencari tim yang memiliki tujuan yang sama dengan kamu. Carilah
teman-teman dekat kamu yang bisa diajak bekerja sama.
Jika kamu mengalami
masalah modal, dalam bisnis ini ada solusinya kok. Kamu bisa
meminta uang dibayar di muka untuk kamu jadikan modal.
Jika kamu berminat
untuk mengembangkan bisnis ini hingga kamu lulus kuliah tentunya kamu
membutuhkan pengalaman yang cukup. Tentunya, saat inilah waktu yang tepat untuk
kamu memulai bisnis event atau wedding organizer.
Kamu juga harus
semakin kreatif ya guys. Jangan lupa untuk mempererat hubungan
kamu antar rekan kerja kamu ya. Jika semakin solid, tentunya kamu
akan lebih mudah dalam bekerja sama.
Terimakasih telah
berkunjung di blogger ini.
Saya juga butuh supord
dan bantuan teman-teman dengan men subscribe akun youtube saya https://www.youtube.com/channel/UCgqcYN7UUmkSGO8V4HXkhLw
Post a Comment